INFORMASI
DIFa TV Terbit Sejak 1 Agustus 2004 - DIFa TV Merupakan Media Siber Online dan Koran Cetak. Kantor Redaksi DIFA TV Berada Di Jalan Sultan Agung, Gang Perdana Jaya, Labuhan Ratu, Bandar Lampung, Lampung.

Pemuda Berkarakter Harus Memiliki Rasa Tanggung Jawab Lintas Sektoral

Laporan : Tedi
Editor : Valen

KALIANDA, Difatv.com – Peran pemuda saat ini harus terus aktif mengisi pembangunan, baik itu pembangunan jangka pendek maupun pembangunan jangka panjang. Seperti yang di ungkapkan Kgs. Dedi Miryanto. S.E. M.SI, Kabag pemuda dan olah raga FKBN Provinsi Lampung. Dedi mengatakan bahwa Pemuda merupakan sumber daya manusia pembangunan baik saat ini atau masa yang akan datang. Sebagai calon generasi penerus yang akan menggantikan generasi sebelumnya.

” Untuk itu, diperlukan pemuda yang berkarakter untuk ikut membangun negri ini ” katanya

Menurut dedi, dalam membangun generasi muda yang berkarakter itu wajib memiliki syarat antara lain :

1. Memberikan contoh yang baik

2. Memberikan pendidikan yang berkualitas
dan memadai

3. Memberikan batasan dan arahan

4. Memberikan kesempatan dan tantangan

Selain berkarakter menurutnya pemuda juga harus punya rasa tanggung jawab untuk kemajuan di masa depan, diantara tanggung jawab yang harus dimiliki seorang pemuda. Adalah tanggungjawab perkembangan pemuda yakni tanggungjawab lintas sektor yang melibatkan Pemerintah, Masyarakat dan Pemuda itu sendiri.

“Dan dimasa kini tanggungjawab pemuda bukan hanya untuk diri sendiri saja, melainkan harus bertanggung jawab lebih luas lagi, pemuda harus memiliki rasa tanggungjawab juga terhadap lintas sektoral”. Tambah Dedi, saat ditemui usai ceramah Bupati Lampung Selatan H. Radityo Egi Pratama di kota kalianda kemarin.

Lebih lanjut Dedi menyebutkan bahwa pemuda harus memiliki rasa tanggungjawab terhadap Pemerintah antara lain :
1. Melakukan pembangunan di berbagai bidang
baik Nasional maupun Daerah.

2. Memfasilitasi pemuda dalam
mengembangkan diri melalui pendidika
dan pelatihan.(*)