INFORMASI
DIFa TV Terbit Sejak 1 Agustus 2004 - DIFa TV Merupakan Media Siber Online dan Koran Cetak. Kantor Redaksi DIFA TV Berada Di Jalan Sultan Agung, Gang Perdana Jaya, Labuhan Ratu, Bandar Lampung, Lampung.

Kini Masyarakat Lampung Selatan Bisa Bayar PBB Secara Online

Laporan: Nina
Editor: Tia

Lampung Selatan difatv.com –
Kantor Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Lampung Selatan. BPPRD mempermudah pembayaran pajak bumi bangunan (PBB) melalui aplikasi Dana.

Biasanya bayar PBB bisa melalui melalui Alfamart, Indomaret Qris, Tokopedia, Blibli, dan Lampung Online.

Kepala BPPRD Lampung Selatan Feri Bastian mengatakan, melalui aplikasi Dana, masyarakat tidak perlu memiliki rekening bank, namun cukup dengan nomor ponsel saja.

“Inovasi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kenyamanan bagi warga dalam memenuhi kewajiban pajak mereka tanpa harus datang langsung ke kantor pajak,” ujar Feri, Rabu (23/4/2025).

“Dengan semakin mudahnya, membayar pajak PBB masyarakat semakin sadar dan taat untuk membayar PBB,” sambungnya.

Berikut ini, metode pembayaran PBB secara online melalui aplikasi Dana:

1. Buka aplikasi “DANA”
2. Klik “PBB” di menu “Semua Layanan”
3. Tap “Izinkan Akses” untuk menghubungkan PBB dengan akun DANA
4. Pilih provinsi PBB yang mau dibayar.
5. Pilih lokasi Kota/Kabupaten PBB.
6. Pilih tahun pajak.
7. Masukkan Nomor Objek Pajak.