Laporan : Tedi
Editor : Valen
BAKAUHENI, Difatv.com – ribuan warga masyarakat Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan. mengikuti Jalan sehat yang terpusat di Lapangan Masjid BSI Menara Siger Bakauheni Senin, (09/09/2024). 08:00, WIB
Ribuan Peserta Jalan Sehat wisata bergembira, di ikuti di 5 Desa sekecamatan Bakauheni dilaksanakan di Lapangan Masjid BSI Menara Siger Bakauheni lampung,
Meskipun dalam keadaan cuaca hujan gerimis, namun antusias warga desa Bakauheni dan luar wilayah desa Bakauheni tetap semangat untuk mengikuti kegiatan Jalan sehat wisata Bergembira yang di komandoi oleh Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, camat Bakauheni Furkonudin dan Kepala Desa Bakauheni Sukirno, Senin (9/9/2024) 08:00, pagi
Tampak hadir dalam kegiatan jalan sehat, 5 kepala Desa beserta jajarannya dan ribuan masyarakat setempat dan juga warga Desa Bakauheni, kelawi, Hatta, Semana, dan Totoharjo, dengan penuh semangat mengikuti jalan sehat dan berwisata gembira tersebut. Dengan Rute lapangan Masjid BSI menuju wisata Krakatau Park dan dan muter kembali ke Lapangan Masjid BSI,
Disampaikan Bupati Lampung Selatan H.Nanang Ermanto, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjaga tali silaturahmi antar warga dan juga guna menjaga persatuan dan kebersamaan, selain dalam rangkaian Jalan sehat dan berwisata gembira.
Selain itu, kata dia Jalan sehat ber wisata ini dilakukan guna menjaga kesehatan dan kebugaran warga sebelum menjalankan rutinitas sehari-hari.
Setelah diadakannya jalan Sehat bergembira dengan surprise, ribuan Hadiah melalui kupon undian berhadiah seperti kulkas kipas angin, dan banyak hadiah yang di dapatkan oleh masyarakat yang mengikuti jalan sehat wisata gembira ter akhir yang paling mengejutkan adalah mendapatkan paket umroh gratis dari Pemkab Lamsel
Selain jalan bergembira ada juga diadakannya Lomba mewarnai tingkat PAUD dan Tk diikuti lima desa sekecamatan Bakauheni,
“Dengan harapan dengan jalan sehat Wisata Bergembira ini, dapat menjadi gaya hidup bagi masyarakat luas, khususnya warga Desa bakauheni dan masyarakat umumnya masyarakat Kecamatan bakauheni,” kata Nupati H. Nanang Ermanto
Camat Bakauheni menjelaskan, kegiatan jalan sehat Berwisata Gembira tersebut merupakan bagian dari upaya pencegahan penyakit kardiovaskular dan sebagai upaya meningkatan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat luas,
“Supaya badan sehat untuk menciptakan masyarakat sehat, ayo kita budayakan olahraga jalan sehat sambil bergembira di kegiatan sehari-hari,” Tutupnya (*)